Greeting.

Thank you for Visit my Site. I Appreciate for your effort.
for comment and critic, please contact us at our email :
azzer.nomad@gmail.com / rezza_aryo@student.gunadarma.ac.id

Senin, 29 Oktober 2012

Perjalanan Menembus Waktu



Postingan ini saya buat sendiri, dan bukan hasil dari copy paste. saya mengambil beberapa statement dari para ilmuwan-ilmuwan yang menyangkut dari materi ini. Akan sangat berguna jika reader menshare thread ini ke orang lain, agar ilmunya lebih bermanfaat. Check This Out, Point:

*Einstein telah menunjukkan fakta bahwa waktu berjalan dengan laju yang berbeda di tempat yang berbeda.
waktu juga merupakan dimensi yang terukur. sedari dulu, banyak ilmuwan yang bertanya-tanya apakah mungkin kita berjalan menembus waktu, ke masa lalu ataupun masa depan.

*Einstein telah menyatakan bahwa kamu tidak bisa menembus waktu karena untuk melakukannya kecepatan gerakmu harus melebihi kecepatan cahaya. Jika kamu bergerak dengan kecepatan yang menyamai kecepatan cahaya maka waktu akan berhenti dan keberadaanmu akan menghilang.

*Alasan yang menolak perjalanan menembus waktu yang paling terkenal adalah tentang "pembunuhan kakek-nenek". Bagaimana jika kamu berjalan menembus waktu ke masa lalu, ke masa sebelum orangtuamu dilahirkan dan dimasa ini kamu membunuh kakek-nenekmu? Maka kedua orangtuamu tidak mungkin dilahirkan. Jadi, Siapakah yang membunuh kakek-nenekmu?


*Sekitar tahun 1930-an seorang matematikawan, Kurt\Godel, Menemukan fakta bahwa perjalanan menembus waktu mungkin bisa dilakukan dengan membelokkan ruang waktu.

*Para Ilmuwan telah banyak mengajukan ide-ide aneh untuk membelokkan ruang waktu, termasuk membuat mesin gravitasi yang sangat hebat. Pembelok ruang waktu yang paling kuat adalah lubang hitam yang ada di ruang angkasa.

*Stephen Hawking menyatakan bahwa kamu tidak bisa memanfaatkan lubang hitam untuk perjalanan menembus waktu, karena apa pun yang masuk kelubang hitam akan menyusut menjadi sebuah singularitas. Ilmuwanlain menyatakan bahwa kamu bisa menghindari singularitas sehingga kamu akan muncuk dengan selamat di tempat lain di alam semesta ini melalui lubang putih, yaitu kebalikan dari lubang hitam.

*Carl Sagan  seorang astronom Amerika Serikat menduga bahwa lorong kecil yang terbentuk oleh lubang hitam dan lubang putih, bisa muncul tanpa sebuah singularitas. di Alam semesta ini mungkin saja terdapat lubang seperti ini yang menghubungkan bagian-bagian berbeda di alam semesta, seperti halnya lubang cacing dalam buah apel.

*Para ahli matematika menyatakan bahwa lubang cacing (lubang yang terbentuk oleh lubang hitam dan lubang putih) akan langsung tertutup begitu kamu menapakkan kaki di dalamnya. Tetapi, masih ada kemungkinan untuk mempertahankan bukaan lubang cacing menggunakan mesin antigravitasi yang dibuat berdasarkan efek kuantum yang disebut Efek Casimir.

*Stephen Hawking menyatakan bahwa lubang cacing sangat tidak stabil sehingga sebelum kamu bisa memanfaatkannya untuk perjalanan menembus waktu, lubang ini akan hancur terlebih dahulu. Sementara, Martin Visser menyatakan bahwa lubang cacing bisa digunakan untuk Faster than Light Travel (FTL)/ perjalanan melebihi kecepatan cahaya, tetapi tidak dapat digunakan untuk perjalanan menembus waktu.


-> Jika memang di alam semesta ini terdapat lubang cacing maka ukurannya akan sangat kecil, lebih kecil daripada sebuah atom. Jadim bagaimana lubang cacing bisa digunakan untuk berjalan menembus waktu? ilmuwan menduga bahwa dengan menggunakan medan listrik berkekuatan tinggi, lubang cacing bisa diperbesar dan dipertahankan ukurannya cukup lama sehingga terbentuk lorong dalan ruang waktu.

Ujung lubang cacing adalah lubang putih, kebalikan dari lubang hitam. Lubang putih mendorong benda-benda keluar,  tidak seperti lubang hitam yang menyerap benda-benda ke dalamnya.

Jika kamu bisa menciptakan mesin waktu lubang cacing, kira-kira di manakah ujungnya akan berada?

mesin waktu lubang cacing bisa digunakan jika ukurannya cukup besar untuk kamu masuki dan mampu bertahan cukup lama untuk kamu lewati.

meskipun sulit untuk dibayangkan, ruang waktu sama sekali bukan ruang angkasa yang dipenuhi bintang-bintang. ruang waktu adalah ruang dengan empat dimensi. berjalan menembus ruang waktu berarti bergerak menembus waktu dan juga ruang.

Sekilas Info : Sebuah teori baru yang disebut dengan "Many Worlds Theory / Teori Banyak Dunia" menyatakan bahwa dalam satu waktu terdapat banyak kemungkinan masa depan yang mungkin terjadi, dan semua kemungkinan masa depan tersebut memang benar-benar terjadi di dunia-dunia lain.